Bersiaplah bagi Peringatan itu, Pencerahan Hati Nurani

Jumat, 28 Januari 2011 @ 00.15

Malam ini, putri-Ku terkasih, kamu telah diberi rahmat untuk membuatmu lebih kuat dalam melanjutkan Karya Suci ini. Melalui pengabdian para pengikut-Ku yang terkasih dan berharga, yang telah banyak berdoa bagimu, kamu, putri-Ku, akan bergerak maju dengan cepat untuk menyelesaikan Kitab Kebenaran ini. Tidak masalah seberapa besar perhatianmu teralihkan, kamu masih tetap merasa sulit untuk menolak kewajibanmu kepada-Ku. Ini menyenangkan bagi-Ku, tetapi kita tidak memiliki banyak waktu. 

Dunia, putri-Ku, sedang diberi Karunia istimewa ini – yakni Kitab Kebenaran – untuk menunjukkan kepada anak-anak-Ku, apa yang perlu mereka lakukan sekarang untuk bersiap-siap menghadapi Peringatan itu, yaitu Pencerahan Hati Nurani, yang diberikan kepada umat manusia untuk membantu mereka mempersiapkan diri secara memadai bagi Kedatangan-Ku Yang Kedua. 

Bagi mereka yang tidak percaya kepada-Ku, mereka masih harus diberi kesempatan untuk membaca Kebenaran ini. Ketika peristiwa ini terjadi, setelah Pesan-pesan ini diberikan kepada dunia, orang-orang akan menyadari otentisitas dari Sabda-Ku ini, yang diberikan melalui kamu, putri-Ku, untuk menyelamatkan umat manusia. 

Peristiwa Mistik yang akan dialami oleh semua orang yang berusia di atas 7 tahun 


Janganlah merasa sakit hati ketika orang-orang mengabaikan Pesan-pesan ini, putri-Ku. Bersyukurlah bahwa mereka diberi Karunia ini. Mereka akan memahami Kebenaran dari nubuat ini setelah Peristiwa Mistik ini, yang akan dialami oleh semua anak-Ku yang berusia di atas 7 tahun, di mana-mana di seluruh dunia, terjadi. Mereka yang hidup setelah peristiwa ini akan lebih cermat memperhatikan isi dari Kitab yang Suci ini. Mereka akan sulit untuk mengabaikannya meski iman mereka lemah; yang lainnya, yang tidak ingin mengetahui Kebenaran ini, tetap perlu diingatkan tentang isi dari Karya ini. 

Jangan pernah menyerah, anak-Ku, dalam hal menyelamatkan jiwa-jiwa. Semua anak-Ku yang berharga lahir dari Kasih Bapa-Ku Yang Kekal. Ketika mereka tersesat, itu tidak jadi masalah. Allah, Bapa-Ku Yang Kekal, masih tetap mengasihi setiap anak-anak-Nya. 

Iman, anak-Ku, bisa dihidupkan kembali melalui iman orang lain yang diberkati dengan Roh Kudus. Anak-anak-Ku yang terpilih, yang diutus untuk menyebarkan Sabda-Ku ke seluruh dunia, memiliki kemampuan untuk membawa air mata sukacita kepada jiwa-jiwa malang itu, yang berteriak meminta bimbingan dalam kehidupan mereka yang hampa dan membingungkan.
 

Pandanglah setiap orang melalui Mata-Ku 


Pandanglah selalu teman-temanmu, keluargamu, sesamamu dan rekan kerjamu melalui Mata-Ku. Carilah selalu sisi baiknya. Tunjukkanlah kasih kepada mereka dan mereka akan merasakan Kehadiran-Ku. Mereka akan tertarik kepadamu dan tidak akan mengerti, mengapa demikian. 

Melalui teladan-Ku, tirulah Aku, dan kamu akan membantu Aku mempertobatkan anak-anak-Ku yang tersesat. Dengan berdoa sungguh-sungguh bagi mereka, kamu bisa menarik mereka lebih dekat kepada-Ku. Melalui pengorbanan dan kesediaan untuk menderita dalam persatuan dengan-Ku, kamu dapat menyelamatkan jiwa-jiwa. Ini termasuk jiwa-jiwa yang belum meninggalkan bumi ini serta mereka yang sedang menunggu Penghakiman di Api Penyucian. 

Akhirnya, biarkanlah Aku mengingatkan kamu, bahwa kamu memiliki dua pilihan. Percaya kepada-Ku dengan membuka pikiranmu terhadap Kebenaran yang terkandung dalam Kitab Injil. Jika kamu sudah kehilangan iman sama sekali, bacalah sebagian saja dari Ajaran-ajaran-Ku. Lalu mintalah kepada-Ku untuk menunjukkan kepadamu Kebenaran di dalam hatimu. Maka kamu akan tahu jalan mana yang akan menuntunmu kepada-Ku di Surga. Pilihan lainnya, kamu dapat menutup matamu dan menolak untuk mendengarkan. Maka hanyalah doa, yang dipanjatkan oleh umat beriman, yang dapat menolongmu. Doa para pengikut-Ku, yang disatukan dengan pendarasan Kaplet Ilahi dari Karunia Kerahiman Ilahi-Ku, yang diberikan kepada Suster Faustina pada abad ke 20, dapat menyelamatkan jiwamu pada saat kematianmu.

Berdoalah Kerahiman Ilahi


Berdoalah, berdoalah, berdoalah Kerahiman Ilahi-Ku sekarang, bagi jiwamu sendiri dan jiwa orang-orang yang tidak beriman. Kelompok-kelompok doa akan membantu menyebarkan Kebenaran, menanamkan iman dalam diri orang-orang yang telah kehilangan kesadaran tentang siapa diri mereka dan dari mana mereka berasal. Hal ini akan berperan penting dalam memicu penyebaran pencerahan injili, yang kini akan dirasakan di seluruh belahan dunia, ketika waktunya semakin dekat bagi nubuat-nubuat sehubungan dengan Kedatangan Kedua-Ku di Bumi mulai terungkap, karena nubuat-nubuat tersebut terungkap sebelum serangkaian peristiwa global terjadi.

Bersiaplah anak-anak, setiap saat. Tetaplah berada dalam keadaan rahmat dan jagalah agar hatimu tetap terbuka terhadap Ajaran-ajaran-Ku tentang kasih dan perdamaian di bumi. Jika semua anak-Ku mengikuti Ajaran-ajaran-Ku, maka tak akan ada peperangan, keserakahan, kebencian, atau kemiskinan di dunia ini. Kamu perlu duduk tenang, masing-masing dari kamu, selama setengah jam saja, setiap harinya.
 
Bacalah Mazmur, Perumpamaan-perumpamaan, dan bertanyalah pada dirimu sendiri, “Apakah pelajaran ini berlaku dalam kehidupanku di dunia saat ini?” Kamu tahu jawabannya, tentu saja, ya. Berdoalah memohon kekuatan untuk mengubah sikap dan pandanganmu tentang kehidupan setelah kematian. Ingatlah pelajaran penting ini. Bumi hanyalah sebuah perjalanan singkat dalam waktu. Satu-satunya kebahagiaan sejati dan Kehidupan Kekal adalah bersama-Ku di Surga, Firdaus – Kerajaan Bapa-Ku.

Juru Selamatmu yang penuh kasih
Yesus Kristus

Copyright © Jesus To Mankind, 2021-2025. All rights reserved.
Logo JTM