Putri-Ku yang terkasih, hari ini adalah saat bagi semua orang yang percaya akan Sengsara Salib untuk membantu memikulnya, agar Sabda-Ku dapat didengar sekali lagi di dunia. Ingatkanlah kepada mereka bagaimana Aku telah mati, dan mengapa ini melambangkan Keselamatan. Adalah tugasmu sekarang untuk memberitahu mereka yang telah tersesat, agar membuka hati mereka kembali terhadap Kebenaran dari Ajaran-ajaran-Ku.
Bangkitlah sekarang dan pertahankanlah hak-hakmu sebagai orang Kristen. Meskipun Aku mengharapkan toleransi dari pihakmu – di mana kamu harus menghormati pandangan agama lain – namun jangan pernah menghina Aku dengan mengesampingkan Kekristenanmu dan menempatkannya di urutan kedua. Ini adalah doktrin yang berbahaya jika kamu salah mengartikan toleransi sebagai pengganti Kebenaran. Bersikaplah terbuka terhadap agama lain dan perlakukanlah saudara-saudarimu secara setara. Namun jangan pernah merasa diri ditekan untuk mengesampingkan kepercayaanmu atau mengingkari hak anak-anakmu untuk memperoleh pendidikan Kristen. Banyak sekolah yang dikelola oleh organisasi-organisasi Kristen tunduk pada tekanan-tekanan untuk melepaskan kesetiaan mereka kepada-Ku. Banyak Pemerintah yang mencoba melarang agama Kristen dengan menyebarkan undang-undang yang baru. Namun kamu akan mendapati bahwa agama-agama non-Kristen lainnya akan diperlakukan dengan lebih lunak. Bahkan, agama apa pun akan lebih ditolerir daripada agama Kristen.
Perjuangkanlah imanmu sekarang. Berdoalah untuk pertobatan. Berdoalah agar rezim yang menindas hakmu sebagai umat Kristen menunjukkan toleransi yang lebih besar. Kegagalan untuk menahan tekanan-tekanan ini akan menghasilkan dunia yang tandus ketika semakin sedikit umat Kristen yang akan menjalankan iman mereka.
Pikullah salib itu mulai sekarang, dan tunjukkanlah teladan kepada orang lain. Janganlah pernah malu akan Salib.
Juru Selamatmu yang Penuh Kasih
Yesus Kristus
Raja Umat Manusia